Selasa, 15 Mei 2018

Aksi Teror Bisa Hambat Industri Otomotif








Jakarta - Aksi teror yang saat ini menghantui Indonesia menimbulkan berbagai dampak yang merugikan. Salah satunya dapat mempengaruhi industri otomotif.
Seperti yang disampaikan Brand Director PT Wahana Auto Ekamarga (WAE), Jentri Izhar, dampak akan datang lebih dulu ke dunia bisnis, di mana industri otomotif ada di dalamnya. Sehingga, dapat menimbulkan keterlambatan para pelaku di industri dalam memutuskan segala sesuatunya termasuk keputusan penting, karena adanya ancaman dari kelompok teroris meski secara tidak langsung.
"Secara psikologis akan berpengaruh kepada para pebisnis untuk membuat keputusan, untuk perencanaan ke depannya gimana, dan kebijakan apa yang akan diberlakukan," ujarnya di Jakarta.
Lebih lanjut Jentri mengatakan, pada akhirnya hal itu juga akan menjalar ke konsumen, yang juga akan berpikir lebih lama dari biasanya untuk membeli kendaraan. "Jadi saya rasa akhirnya, kebanyakan akan melakukan wait and see, dan bisa menjadi penundaan keputusan, salah satunya untuk membeli kendaraan ataupun aset lain," kata Jentri.
"Saya hanya bisa berharap semoga ini tidak bertambah parah dan bisa cepat diatasi oleh pemerintah dan pihak terkait," tutup Jentri. (khi/ddn)

0 komentar:

Posting Komentar